Selasa, Oktober 28, 2008

JAMBI IS THE BEST PLACE FOR MISS JINJING GRAND LAUNCHING




Setelah menimbang dan membicarakan dengan berbagai pihak, Saya, mewakili si cantik MJ, Gagas Media, Gramedia, Radio Metro FM akhirnya memutuskan MJ Grand Lauching akan diadakan di Gramedia , Jambi, Minggu, 23 November 2008.

Semua orang pada bertanya pada saya, tidak salah nih??? Jambi??? Memang Jambi bukan kota yang ngetop sebagai tempat pariwisata, bukan kota bisnis.... tapi percaya deh... Jambi tempat yang sangat nyaman untuk tinggal menetap.... terlepas apapun bisnis dan pekerjaan anda...

Saya lahir dan besar di Jakarta, menyelesaikan pendidikan di Jakarta, cinta membawa saya terdampar di Jambi, tapi selama empat tahun ini saya betah dan bahagia tinggal di Jambi yang sangat tenang... walaupun sepertiga waktu saya dalam sebulan ada dibelahan dunia lain.... hahhahaha.....Btw... saya bangga berpaspor Jambi karena tidak usah bayar fiskal hahhaha....

Saya merasa sudah mendapat banyak hal dan kenangan dari Jambi, dan saya rasa sudah waktunya memberikan kontribusi balik kepada kota yang sangat saya cintai....To be honest, memang kalau biasa tinggal di Jakarta, pertama kali tinggal di Jambi rasanya sepi dan udik banget... apalagi kalau sempat terdampar di kabupaten yang jauh lebih sepi lagi seperti TEBO. Tapi setelah beberapa tahun kemudian, ketenangan yang ditawarkan Jambi, membuat saya tidak ingin kembali ke Jakarta yang selalu bermasalah dengan polusi dan macet yang bisa bikin saya nyaris gila..... Walau tidak memiliki mal sekelas Senayan City atau Pacific Palace dengan Kidzanianya, tapi Jambi bisa membuat anak-anak saya menjadi tidak konsumtif.... paling kalau kami bosan, kami bisa menyeberang ke Singapura, dan bebas Fiskal pula.... Jangan heran jika warga Jambi lebih mengenal Singapura daripada Jakarta.

Ada keinginan saya agar Jambi lebih dikenal masyarakat Indonesia bahkan internasional, dan ada juga keinginan agar masyarakat Jambi bisa lebih akrab dengan dunia menulis populer( yang sangat menjanjikan di masa depan)... karena saya percaya banyak diantara mereka berbakat, hanya saja tidak tahu bagaimana harus memulainya.... Mungkin saya tidak bisa berbuat banyak, tapi paling tidak saya bisa memulainya....

Sampai ketemu di Jambi yah...

Amelia Masniari

3 komentar:

CHRISTINE mengatakan...

salut bwt anda bu amel,
denga 'kepopuleran' anda sevara tdk langsung anda dapat mengenalkan jambi pd dunia...
ya, dunia...
anda wanita kreatif, walo di tinggal suami bekerja jauh, anda dapat mengkaryajan diri anda dengan maksimal..
salute bwt anda...
gbu, christin simatupang

Anonim mengatakan...

WOoooooow...BINGO!
Jambi memang punya pelet yang okeh.
Aku sendiri makin betah di Jambi nih.
Dan kini setelah ada nama MJ terukir megah di BSM.

Anonim mengatakan...

setuju..kalau bukan kita yang mempromosikan kota lain siapa lagi ya... , semoga sukses ya amy...

nilma hoffmann
www.jegesjewelry.multiply.com